Selamat Datang di www.pengingatku.blogspot.com

Wednesday 22 July 2015

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH TINGKAT MAHASISWA BALAI BAHASA SUMSEL 2015

UNTUK MENSUKSESKAN GERAKAN INDONESIA MEMBACA DAN MENULIS 2015, BALAI BAHASA SUMSEL MENGADAKAN LOMBA PENULISAN KARYA TULIS MAHASISWA TAHUN 2015. ADAPUN PERSYARATANNYA SEBAGAI BERIKUT.

Lomba ini merupakan bagian dari Gerakan Indonesia Menulis. Karya tulis bagi mahasiswa adalah bagian yang tidak terpisahkan. Kegiatan ini merupakan wadah untuk menuangkan gagasan dalam bentuk karya tulis. Diharapkan hasil karya tulis ini menjadi rekomendasi untuk membangun Indonesia yang lebih baik, menyongsong Indonesia Emas 2045.
Ketentuan Umum
1. Peserta adalah perseorangan berstatus mahasiswa aktif S1 maupun diploma dari seluruh PTN dan PTS di Sumatera Selatan yang dibuktikan dengan melampirkan fotokopi KTM.
2. Setiap peserta wajib mengisi formulir pendaftaran.
3. Peserta menulis sebuah karya tulis ilmiah digandakan sebanya 4 rangkap.
4. Pendaftaran lomba dimulai 14 Juli–14 Agustus 2015 pukul 08.00 s.d. 16.00 bertempat di Balai Bahasa Provinsi Sumatera Selatan, Jalan Seniman Amri Yahya, Kompleks Taman Budaya Sriwijaya, Jakabaring, Telepon 0711-7539500
Nara hubung Linny ponsel 0816381602 dan Mulawarman 0856664773399.
5. Batas Akhir pengumpulan naskah Jumat, 14 Agustus 2015
6. Pengumuman 10 besar finalis, Selasa, 18 Agustus 2015 melalui pos-el dan SMS.
7. Presentasi peserta yang masuk 10 besar (final), Jumat, 21 Agustus 2015
8. Waktu yang diperlukan untuk presentasi (peserta 10 besar final) dan tanya jawab dengan dewan juri maksimal 30 menit.
9. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
10. Lomba tidak dipungut biaya apapun.
Ketentuan Khusus
1. Karya tulis ilmiah menyajikan suatu masalah yang pembahasannya berdasarkan
data di lapangan yang bersifat empiris-objektif dengan ketentuan menulis antara 15--20 halaman, margin 4-4-3-3 huruf New Times Roman 12 jarak baris 1,5 spasi kertas A4 dikirim sebanyak 4 rangkap.
2. Tema: “Menulis, Mengubah Dunia,”
3. Sub tema:
1) Menyiapkan generasi muda gemar menulis.
2) Menyiapkan generasi muda gemar membaca, rajin menulis.
3) Mencari nilai dan kebermaknaan dengan menulis.
4) Pembangunan nasional berbasis kearifan lokal untuk mewujudkan Indonesia berkarakter.
5) Menyiapkan generasi muda dengan pendidikan yang unggul dan berkarakter.
6) Membangun masyarakat Sumatera Sumatera Selatan yang berbudi berbasis kearifan lokal.
4. Sistematika penulisan hendaknya berisi rancangan yang teratur sebagai berikut .
1. Bagian Awal
a. Halaman Judul
1) Judul diketik dengan huruf besar, hendaknya jelas dan ekspresif, sesuai dan tepat dengan masalah yang ditulis dan tidak membuka peluang untuk penafsiran ganda.
2) Nama penulis dan nomor induk mahasiswa ditulis dengan jelas
3) Perguruan tinggi asal ditulis dengan jelas.
4) Tahun penulisan
5) Kulit Muka luar menggunakan kertas kambing (buffalo) dengan warna biru muda
b. Kata Pengantar dari penulis
c. Daftar Isi dan daftar lain yang diperlukan (jika ada) seperti daftar gambar, daftar
tabel,
dan daftar lampiran.
2. Bagian Inti
a. Pendahuluan
Bagian Pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut:
1) perumusan masalah yang mencakup latar belakang tentang alasan mengangkat masalah tersebut menjadi karya tulis (dilengkapi dengan data atau informasi yang mendukung) dan penjelasan tentang makna penting serta menariknya masalah tersebut untuk ditelaah;
2) uraian singkat mengenai gagasan kreatif yang ingin disampaikan;
3) tujuan dan manfaat yang ingin dicapai melalui penulisan.
b. Telaah Pustaka
Telaah Pustaka berisi
1) uraian yang menunjukkan landasan teori dan konsep-konsep yang relevan dengan masalah yang dikaji,
2) uraian mengenai pendapat terdahulu yang berkaitan dengan masalah yang dikaji,
3) uraian mengenai pemecahan masalah yang pernah dilakukan.
c. Metode Penulisan
Penulisan dilakukan mengikuti metode yang benar dengan menguraikan secara cermat cara/prosedur pengumpulan data dan/atau informasi, pengolahan data dan/atau informasi, serta analisis-sintesis.
d. Analisis dan Sintesis
1) Analisis permasalahan didasarkan pada data dan/atau informasi serta telaah pustaka.
2) Sintesis untuk menghasilkan alternatif model pemecahan masalah atau gagasan yang kreatif.
e. Simpulan dan saran
1) Simpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan menjawab tujuan.
2) Saran disampaikan berupa kemungkinan atau prediksi transfer gagasan dan adopsi teknologi.
3. Bagian Akhir
a. Daftar Pustaka ditulis untuk memberi informasi sehingga pembaca dapat dengan mudah menemukan sumber yang disebutkan. Penulisan daftar pustaka untuk buku dimulai dengan menulis nama pengarang, tahun penerbitan, judul buku, tempat terbit, dan nama penerbit.
b. Daftar Riwayat Hidup (biodata atau curriculum vitae) peserta minimal mencakup nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, alamat, ponsel, dan pos-el.
c. Lampiran jika diperlukan, seperti: foto/dukumentasi, data dan informasi lainnya yang mendukung isi tulisan.
Kriteria Penilaian
1. Tahap I (naskah KTI)
1) Format Naskah:Tata tulis : ukuran kertas, tipografi, kerapihan ketik, tata letak, jumlah halaman dan Penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
2) Format Naskah: Tata tulis : ukuran kertas, tipografi, kerapian ketik, tata letak, jumlah halaman dan Penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta Kesesuaian format penulisan yang tercantum di panduan.
3) Topik yang Dikemukakan: Kesesuaian judul dengan tema, topik, dan isi karya tulis dan Aktualitas topik dan fokus analisis yang dipilih.
4) Data dan Sumber Informasi: Kesesuaian sumber informasi dengan gagasan yang ditawarkan dan Akurasi, integrasi dan aktualisasi data dan informasi.
5) Analisis-Sintesis dan Kesimpulan: Kemampuan menganalisis dan mensintesis.
Kemampuan menyimpulkan dan Kemampuan memprediksi dan mentransfer
gagasan untuk dapat diadopsi atau hasil implementasi gagasan.
2. Tahap II (presentasi)
1) Pemaparan:`Sitematika penyajian dan isi, penggunaan Bahasa Indonesia yang baik
dan benar, dan cara dan sikap presentasi serta Ketepatan waktu.
2) Gagasan: kreatif, inovatif, dan bermanfaat bagi masyarakat serta Kelayakan
implementasi.
3) Diskusi: Tingkat pemahaman gagasan, Menanggapi pertanyaan dengan kritis, terbuka,
logis dan tepat serta cara dan sikap menjawab
Hadiah Pemenang
1. Semua Peserta yang masuk 10 besar mendapatkan piagam penghargaan.
2. Pemenang akan mendapatkan piala, piagam, uang pembinaan, dan bingkisan dari Balai Bahasa Provinsi Sumatera Selatan.
Terbaik I : Rp 2.000.000
Terbaik II : Rp 1.750.000
Terbaik III: Rp 1.500.000






No comments:

Post a Comment

Jangan lupa komentarnya ya! Berkomentarlah dengan bijak dan relevan!